Peduli Pendidikan, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Bagikan Buku Anak-anak Papua 

    Peduli Pendidikan, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Bagikan Buku Anak-anak Papua 
    Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad Pos Kotis Keneyam Menyerahkan Buku Bacaan Program

    NDUGA - Kehadiran prajurit Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad di daerah penugasan terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan kebahagiaan dan warna baru di daerah yang selama ini mendapatkan label daerah rawan gangguan keamanan oleh KKB.

    Hal tersebut menjadi semangat para Ksatria Pandawa Kostrad untuk memberikan solusi guna membantu mengatasi kesulitan ataupun kendala yang dialami masyarakat Papua melalui berbagai program kegiatan teritorial.

    Salah satunya adalah yang dilaksanakan hari ini, Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad Pos Kotis Keneyam menyerahkan buku bacaan program "Aku Baca" literasi nusantara yang merupakan dukungan dari Bapak Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak dan Kompas Gramedia bertempat di SD Inpres Keneyam, Distrik Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Sabtu (21/10/2023).

    Program "Aku Baca" yang merupakan Gerakan Literasi Nusantara sebagai sebuah gerakan berkesinambungan yang berupaya untuk memajukan literasi di Indonesia, khususnya dalam hal penumbuhan minat baca.

    Dansatgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Letkol Inf Subandi, S.E., M.I.P., dalam keterangannya mengatakan, hari ini 25 personil Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad dipimpin oleh Pasiter Satgas Lettu Inf Sunariyo melaksanakan kunjungan ke SD Inpres Keneyam untuk menyerahkan ratusan buku bacaan dari bantuan Pangkostrad dan Kompas Gramedia.

    Lanjutnya, setibanya di SD Inpres Keneyam anak-anak dengan antusias dan penuh kegembiraan menyambut kedatangan Abang-abang TNI dari Satgas Yonif 411 Kostrad, dimana kedekatan anak-anak sekolah di Distrik Keneyam sudah terjalin akrab dengan para Ksatria Pandawa dalam berbagai momen kegiatan teritorial yang sudah dilaksanakan.

    "Setibanya di sekolah setelah bertemu dengan Kepala Sekolah SD Inpres Keneyam, kemudian personil yang dipimpin Bapak Teritorial Lettu Sunariyo menuju ruang kelas untuk memberikan buku tersebut secara simbolis kepada siswa-siswi, " ucap Bang Alex.

    Buku bacaan yang diserahkan terdiri dari, buku-buku cerita rakyat, cerita tokoh-tokoh dunia, buku sejarah, cerita-cerita kepahlawan dan perjuangan guna menanamkan semangat perjuangan dan cinta tanah air.

    Dimana kegiatan hari ini juga bertepatan dengan momen dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2023 nanti.

    "Buku bacaan program diserahkan dan langsung mengajak anak-anak untuk membaca bersama, hal ini merupakan gerakan untuk memajukan literasi di Indonesia, khususnya dalam hal penumbuhan minat baca, " ucapnya.

    Sementara itu, salah satu Guru Ibu Eli Septiani menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Pangkostrad dan Kompas Gramedia melalui Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad memberikan bantuan buku bacaan "Aku Baca" untuk anak-anak di SD Inpres Keneyam.

    "Terimakasih Kompas Gramedia, terimakasih Satgas 411 sudah memberikan ratusan buku bacaan untuk anak-anak murid kami, tentunya ini sangat bermanfaat dan menumbuhkan semangat baca anak-anak, kami senang selama ini Satgas 411 Kostrad selalu perhatian dan baik dengan siswa-siswi, " ungkap Ibu Eli.

    Editor    : JIS Agung 

    Sumber : Penkostrad 

    nduga papua peduli pendidikan
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Lanjutkan Pencegahan Stunting, Satgas YPR...

    Artikel Berikutnya

    Kebahagiaan Warga Keneyam, Satgas Yonif...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami